Quote:

"I Have Not Failed, I've Just Found a Million Ways That Won't Work or Million Experience That Teached Me To be More Stronger"

Translator

Sunday, December 20, 2009

Kenapa Tidak Hari Ini Juga?


Pengarang Stephen Levine mengajukan satu pertanyaan dalam bukunya, “ Bila Anda punya satu jam untuk hidup dan hanya dapat menelpon satu kali saja, siapa yang akan Anda telepon, apa yang akan Anda Katakan, dan mengapa Anda menunda melakukannya?" Betapa hebatnya pertanyaan yang diajukan oleh Stephen.
Mungkin setelah Anda membaca pernyataan diatas, Anda akan mulai berpikir siapa yang akan Anda telepon dari banyak pilihan yang mungkin anda inginkan. Tetapi apa yang saya pikirkan adalah “Bukankah sangat tidak cukup hanya menelpon satu orang saja disaat terakhir kita?”


Ada satu pertanyaan yang pernah saya jawab waktu itu, Pertanyaannya hampir sama dengan yang di tanyakan oleh Stephen Levine. “Apa yang akan Anda lakukan jika Anda tahu bahwa waktu Anda hanya tinggal 1 hari dari sekarang?” Saat itu saya hanya menjawab saya ingin berkumpul dengan keluarga dan orang yang mencintai dan saya cintai. Saat itu mungkin jawaban yang paling bagus didalam pemikiran saya. Tetapi saya berpikir kembali, apakah tindakan saya itu dapat memuaskan diri saya dalam waktu 1 hari? Apakah semua yang ingin saya perbuat dapat saya lakukan dengan baik dalam satu hari? Jawaban dari semua itu adalah “ TIDAK” saya tidak punya banyak waktu lagi untuk melakukan apa yang ingin saya lakukan sebelum hari itu tiba. Kita terlalu sering menunda-nunda hari-hari kita dalam menjalani ini semua. Yang ada didalam pikiran selalu masih ada hari lain, suatu hari nanti, jika waktunya sudah tiba, menunggu waktu yang tepat. Padahal waktu yang tepat adalah hari ini juga, tidak ada suatu hari nanti untuk melakukan sesuatu hal. Semua itu akan terlambat. Bagaimana pun juga kita berharap kita mempunyai waktu yang panjang untuk menjalani hari kita, tetapi yang ingin di tekan-kan disini adalah untuk apa kita menunda-nunda untuk mengatakan atau menunjukan bahwa Anda memperhatikan keluarga, orang yang anda cintai, dan teman Anda. Seperti artikel yang sudah pernah saya tulis sebelumnya "Menyanyangi Orang Tua Kita"

Tidak peduli Anda ingin menyatakan perhatian Anda lewat ucapan langsung maupun dengan media apapun. Mulailah dari hari ini setiap hari ada orang diluar sana yang Anda sayangi mengetahui bahwa Anda memperhatikan dan sayang kepada dia. Mungkin anda malu untuk memulai ini dengan tindakan ataupun ucapan langsung, tetapi anda dapat mulai dengan membuat suatu kartu ucapan atau dapat mengirimkan gambar-gambar melalui email, social networking Anda. Apapun cara yang anda pakai biarlah semua orang yang ada didekat Anda mengetahui bahwa Anda memperhatikan dan sayang kepada mereka. Dan sebagai balasan dari apa yang Anda lakukan, Anda akan menerima lebih banyak lagi ucapan maupun kata-kata yang memberikan perhatian kepada Anda.

Written by:
-Hengky Chou-

Tweet This

1 comment: